Cara Upgrade OVO Premier Tanpa Gagal
Cara Upgrade OVO Premier Tanpa Gagal - Setelah daftar OVO dan memiliki akun, untuk bisa menggunakan semua layanan yang ada di aplikasi OVO di HP harus melakukan Upgrade akun OVO ke premier terlebih dahulu.
Setelah akun OVO di HP Android di upgrade ke OVO Premier, kamu bisa transfer saldo OVO ke rekening bank baik itu Rekening bank BRI, BCA, BNI dan bank lainnya, selain itu kamu juga bisa kirim saldo OVO ke dompet digital lainnya seperti Gopay, Dana dan LinkAja.
Saat kamu memiliki banyak saldo di saldo OVO dan sangat membutuhkan dana cash supaya mudah diambil seperti di rekening bank, maka perlu melakukan upgrade akun OVO ke akun OVO premier.
Setelah memiliki akun OVO premier, Saldo uang yang ada di Aplikasi OVO baru bisa ditransfer ke rekening bank, kemudian uangnya bisa diambil melalui ATM (Automatic Teller Machine).
Lanjut baca yuk….
Apa Itu Aplikasi OVO?
Singkatnya, aplikasi OVO merupakan aplikasi dompet digital atau rekening bank digital yang bisa digunakan untuk pembayaran yang sudah bekerja sama dengan OVO baik itu pembayaran parkir, belanja online baik di tokopedia dan bukalapak, pembelian pulsa dan masih banyak yang lainnya.
Menariknya Akun OVO sekarang ini menjadi salah satu bank digital yang bisa digunakan untuk menerima pembayaran insentif kartu prakerja, jadi bagi anda yang mendaftar kartu prakerja namun tidak memiliki rekening bank BNI bisa menggunakan aplikasi yang satu ini.
Cara Membuat Akun OVO
Cara Upgrade Akun OVO Menjadi Akun OVO Premier
Bagi kamu yang ingin tau upgrade akun OVO menjadi akun OVO premier sekarang bisa dilakukan secara mandiri atau online. tentunya cara ini sangat mempermudah dan menjadi kabar baik bagi pengguna akun OVO baru. Langsung saja yuk kita menuju ke cara upgrade nya.
- Pertama, buka dan masuk ke aplikasi OVO di smartphone kamu.
- Kemudian Klik/tap Upgrade menu upgrade ada di pojok atas.
- Setelah ketemu klik Upgrade sekarang lalu pilih Upgrade Online.
- Klik Mulai jika muncul peringatan Mulai.
- Siapkan Foto KTP, kemudian uploud, setelah itu masukan nama ibu kandung yah.
- Setelah itu baru kemudian siapkan foto selfie (foto memegang KTP) untuk konfirmasi.
- Kemudian Ceklist syarat dan ketentuan yang ada kemudian klik proses dan Lanjutkan deh.
- Proses verifikasi data membutuhkan waktu sampai 24 jam, namun biasanya lebih cepat.
Video Cara Upgrade OVO Premier, Bisakah Upgrade OVO Premier Tanpa KTP dan Foto Selfie?
Nah, jika kalian masih bingung dengan penjelasanku diatas. Saranku sih untuk lebih mempermudah dalam memahami kalian bisa tonton video yang ada dibawah ini.
Penutup
Cara upgrade akun OVO menjadi Akun OVO Premier sebenarnya mudah sekali karena hanya memvalidasi (verifikasi) data pribadi. Semoga bermanfaat.