Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Download Story Instagram (Instastory) Tanpa Aplikasi

Daftar Isi [Tampil]

Cara Download Story Instagram (Instastory) Tanpa Aplikasi - Entah mengapa, selain belum dapat mendownload video Instagram, kamu juga belum bisa download story Instagram secara langsung.

Fitur Instagram Story sendiri kerap kali digunakan untuk mengabadikan aktivitas sehari-hari hingga momen tertentu. Yang mana, dari fitur tersebut, tidak menutup kemungkinan kamu akan menjumpai hal menarik dari pengguna lain dan tertarik untuk mengunduhnya.

Adapun fitur Instagram Story atau lebih dikenal dengan Instastory ini menyajikan tampilan dalam bentuk teks, gambar, dan video.Jika hanya teks dan gambar, mungkin kamu dapat menyalin kata yang  ada atau melakukan screenshot untuk menyimpan gambar pada story.

Namun, bagaimana jika itu video story?

Cara Menyimpan Story Instagram Orang Lain Ke Galeri Tanpa Aplikasi

Cara download story instagram

Jika kamu kebingungan saat hendak mengunduh video story Instagram khususnya, tenang. Kami akan menjelaskan cara download story Instagram orang lain tanpa aplikasi.

Perlu diketahui, Instastory hanya berlaku selama 24 jam saja, dan sistem Instagram akan menghapus story secara otomatis. Supaya tidak melewatkannya, segera ikuti panduan seperti di bawah ini.

1. Download Story Instagram Melalui Browser

Berhubung layanan ini dalam format situs web, jadi kamu tidak memerlukan aplikasi tambahan untuk mengunduh story Instagram.

Melalui layanan ini, kamu akan diberi dua pilihan, yaitu mendownload Instastory foto dan Instastory video. Langsung saja, berikut caranya:

  • Buka browser andalan kamu.
  • Kunjungi situs storysaver.net.
  • Masukkan nama pengguna/username instagram pada kolom yang tersedia.
  • Tekan tombol Download untuk mulai mengunduh.
  • Tunggu hingga proses selesai.

Cara ini dapat kamu lakukan baik melalui browser HP maupun PC. Jadi, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan.

2. Download Story Instagram di PC

Jika di atas dapat dilakukan melalui HP dan PC, pada cara ini hanya dapat dilakukan di PC. Hal ini karena kita akan memanfaatkan sebuah ekstensi yang ada pada Google Chrome untuk mengunduh Story Instagram. Oke, berikut caranya:

  • Buka browser Google Chrome.
  • Tambahkan ekstensi Stories for Instagram di Chrome.
  • Saat muncul Pop Up, klik Add Extension dan tunggu hingga proses pemasangan selesai.
  • Silahkan login Instagram.com melalui browser Chrome.
  • Klik ekstensi Stories for Instagram di pojok kanan atas, dan pilih Go to Stories.
  • Ketikkan nama pengguna Instagram yang ingin kamu download Storynya, dan klik icon mata.
  • Di sebelah kiri atas, kamu akan diberi pilihan untuk mendownload Story tertentu atau semua Story Instagram milik @anyageraldine (misalnya).
  • Selesai.

Nah, jika kamu masih merasa bingung dengan penjelasanku diatas, kamu bisa lihat video caranya dibawah ini ya.

.

Kenapa Anya Geraldine? Bukan, maksud kami kenapa tidak menggunakan aplikasi untuk mendownload Story Instagram?

Karena setelah kami melakukan pengecekan pada beberapa aplikasi download story Instagram, link dari aplikasi tersebut sudah tidak tersedia lagi di Play Store.